Apakah Cover Letter dan Surat Lamaran Kerja sama? Cek Perbedaannya di Sini!

Cover letter dan surat lamaran kerja adalah dua hal yang berbeda. Namun, masyarakat Indonesia sendiri masih sering salah kaprah dengan penggunaan kedua kata ini. Salah satu faktor yang menyebabkan hal ini terjadi adalah karena adanya adopsi penggunaan “cover letter” dari barat. Sehingga, surat lamaran kerja sering disamakan dengan istilah dari barat tersebut. 

Apakah surat lamaran kerja sama dengan cover letter? Apa itu sebenarnya cover letter dalam lamaran kerja? Terdapat beberapa perbedaan cover letter dengan surat lamaran. Untuk memahaminya lebih lanjut, mari kita simak sebagai berikut! 

Apa itu Cover Letter dan Surat Lamaran Kerja?

Surat lamaran kerja adalah surat pengantar yang ditulis oleh pelamar untuk melamar lowongan pekerjaan ke sebuah instansi atau perusahaan. Biasanya, panjang dari surat lamaran kerja tidak lebih dari satu lembar. Surat lamaran kerja harus dibuat singkat, padat dan jelas sehingga dapat menarik perhatian rekruter untuk melanjutkan proses aplikasi lamaran pekerjaan kandidat atau tidak.

Sedangkan cover letter adalah surat pengantar CV yang berisi rangkuman singkat mengenai pengalaman profesional, keterampilan, latar belakang pendidikan, dan tujuan kamu mengirimkan surat.

Kemudian, apakah cover letter sama dengan surat lamaran? 

Cover Letter dan surat lamaran kerja sebenarnya memiliki tujuan yang mirip, yaitu memperoleh pekerjaan. Namun, kedua dokumen ini berbeda. Perbedaan cover letter dan surat lamaran terletak pada detail, gaya, dan fokus dari informasi yang disajikan. 

Surat lamaran kerja memiliki format yang lebih formal dan berisikan riwayat pendidikan, informasi pribadi, dan pengalaman kerja yang ringkas dari pelamar. Sedangkan cover letter lebih menunjukkan motivasi, keunikan, kemampuan dan kualifikasi diri seorang pelamar yang relevan dengan posisi pekerjaan yang dituju.

perbedaan-cover-letter-dan-surat-lamaran
Perbedaan Cover Letter dan Surat Lamaran

Perbedaan Cover Letter dan Surat Lamaran

Untuk cakupan yang lebih detail, mari kita jabarkan secara rinci perbedaan cover letter dan surat lamaran kerja dari setiap bagian isi surat keduanya. Perlu diingat bahwa jumlah paragraf pada setiap bagian surat dapat disesuaikan dengan kebutuhan kandidat untuk menjelaskan diri mereka kepada rekruter. 

1. Header

  • Cover Letter: Perbedaan surat lamaran dan cover letter diawali dengan bagian header surat. Pada bagian header di cover letter, umumnya terdapat data diri pengirim dan penerima yang mencakup nama, alamat, nomor handphone, dan informasi diri tambahan seperti LinkedIn. Namun bisa juga hanya salah satu data yang ditulis dibagian header cover letter, data penerima maupun data pengirim.

    Contohnya seperti berikut ini:

Angeline Callista
Jl. Elok Merpati 5 no.109, Jakarta Utara
[email protected]
0812-2400-6565

19 Juni 2024

Manajer HRD
PT. Kencana Jaya
Jl. Rasuda Shahid II no.15, Jakarta Pusat

  • Surat lamaran kerja: Pada bagian header di surat lamaran kerja, umumnya diawali dengan tempat dan tanggal penulisan, informasi pihak rekruter dan alamat perusahaan, misalnya seperti:

Jakarta, 19 Juni 2024

Kepada Yth,
HRD PT. Kencana Jaya
Jl. Rasuda Shahid II no.15, Jakarta Pusat

2. Paragraf Pembuka

  • Cover Letter: Perbedaan surat lamaran dan cover letter juga ditemukan dari paragraf pembukanya. Paragraf pembuka pada cover letter meliputi salam pembuka dan perkenalan diri seperti:

Dear Hiring Manager, 

I am Angeline, a Business Management fresh graduate from Pelita Harapan University 2022. I am writing this letter to express my interest in the Digital Marketing Specialist position in your company. I consider myself a self-motivated and result-oriented person, and with my knowledge and expertise, I am excited about the opportunity to be part of Ruang Guru.

  • Surat lamaran kerja: Untuk surat lamaran kerja, paragraf pembuka terdiri dari salam pembuka, informasi mengenai lowongan pekerjaan, dan data diri pelamar kerja. Misalnya seperti:

Dengan hormat,

Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari PT. Kencana Jaya yang saya dapatkan dari iklan lowongan CakeResume pada tanggal 10 Desember 2023, saya berminat untuk melamar pekerjaan menjadi posisi Digital Marketing Specialist. Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama                        : Angeline Callista 
Jenis Kelamin           : Perempuan
Tempat/Tgl Lahir       : Jakarta, 12 Juli 2000
Alamat                      : Jl. Elok Merpati 5 no.109, Jakarta Utara
Pendidikan Terkahir : Sarjana Bisnis Manajemen
Universitas               : Universitas Pelita Harapan 
Nomor Handphone   : 0812-2400-6565
Email                         :  [email protected]

3. Paragraf Tengah 

  • Cover Letter: Selanjutnya, perbedaan surat lamaran kerja dan cover letter dapat ditemukan pada para paragraf tengah surat. Paragraf tengah pada cover letter mencakup alasan melamar dan kualifikasi yang dimiliki oleh pelamar. Misalnya seperti ini:

During my university years, I enrolled in Ruang Guru’s program, and I have felt the impact Ruang Guru has given in enhancing learning outcomes for Indonesian students. Along with the development of the internet, knowledge has been democratized - it is not only available for the privileged. I have come to believe that our country can grow to be a developed country in the future. It would be wonderful if I have the opportunity to grow and work together to reach this goal with Ruang Guru.

In my previous role as an intern digital marketing agency, I have experience in handling social media campaigns and SEO copywriting. In 2020, I planned a campaign that led to a 250,000 increase in new instagram followers in two weeks. By the end of 2021, I have enhanced the overall keyword ranking of the website from 95th to 15th, by adopting new content strategies and SEO, which attracted thousands of traffic and potential clients and brought 200,000 new registered users. I am proficient in Google Analytics, Google Ads, and Facebook Ads

  • Surat lamaran kerja: Sedangkan paragraf tengah pada surat lamaran kerja berisikan kualifikasi yang dimiliki dan lampiran, misalnya seperti ini:

Saya memiliki pengalaman bekerja menjadi digital marketer selama 2 tahun. Kreativitas, Kemampuan analisa data, dan kerja sama tim adalah hal yang selalu saya utamakan. Selain itu, saya mahir dalam menggunakan aplikasi seperti Google ads, SEO tools, dan juga google analytics. 

Sebagai bahan pertimbangan, saya juga melampirkan sejumlah dokumen pelengkap, seperti:

  • Curriculum Vitae (CV)
  • Foto ukuran 3x4
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Ijazah
  • Fotokopi SKCK
  • Fotokopi Surat Pengalaman Kerja

4. Paragraf terakhir 

  • Cover Letter: Perbedaan cover letter dan surat lamaran kerja juga ditemukan pada paragraf akhir surat. Paragraf terakhir pada cover letter biasanya meliputi penutup dan ucapan terima kasih, seperti:

With my experience and achievements, I strongly believe that I will be a great fit for this position. The documents attached are my CV, and feel free to contact me anytime via mobile or email if you have further questions. I am looking forward to speaking with you in more detail about this opportunity. Thank you for your time and consideration.

Sincerely,

Angeline Callista

  • Surat lamaran kerja: Sedangkan Paragraf terakhir pada surat lamaran kerja tidak jauh berbeda dengan cover letter. Biasanya meliputi penutup, ucapan terima kasih, dan tanda tangan. Contohnya seperti ini:

Kesempatan wawancara dari Bapak/Ibu sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih rinci mengenai potensi dan kemampuan saya. Demikian surat lamaran ini, saya ucapkan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat saya,

Angeline Callista

5. Tujuan 

Cover Letter dan surat lamaran kerja memang memiliki fungsi yang sama, yaitu sebagai surat pengantar lamaran pekerjaan. Meskipun demikian, terdapat perbedaan tujuan cover letter dengan surat lamaran kerja. Untuk cover letter, isi-nya harus dibuat ringkas, namun tetap detail, dan mengundang rasa penasaran. Hal ini karena tujuan utamanya untuk mendorong rekruter mencari tahu lebih banyak tentang pelamar, dan tertarik untuk selanjutnya membaca dokumen pendukung lamaran pekerjaan yang kamu kirimkan, seperti CV, portofolio, resume, surat referensi, dan sebagainya.

Kemudian, apa tujuan surat lamaran kerja? Tujuan surat lamaran kerja adalah untuk memberikan informasi secara lengkap tentang data diri pelamar, pengalaman yang dimiliki, serta keahlian yang membedakannya dari kandidat lain. Surat ini bahkan bisa kamu kirimkan tanpa menyertakan dokumen lamaran kerja lainnya. Dengan catatan, isinya sudah menjelaskan seluruh kualifikasi yang kamu miliki. 

6. Waktu pengiriman 

Perbedaan cover letter dan surat lamaran juga ditemukan pada waktu pengiriman. Cover letter umumnya tertulis di body email saat kamu mengirim dokumen lamaran pekerjaan menggunakan email. Cover letter akan dikirimkan ketika perusahaan sedang membuka lowongan kerja untuk posisi tertentu. 

Hal ini tentu berbeda dengan surat lamaran kerja, yang mana bisa dikirimkan kapan pun, baik saat perusahaan membuka lowongan kerja maupun saat tidak ada lowongan pekerjaan. 

Contoh Perbedaan Surat Lamaran dan Cover Letter

Berikut kita tampilan contoh dari kedua surat untuk menjelaskan lebih jelas perbedaan cover letter dan surat lamaran

1. Contoh Cover Letter

perbedaan-cover-letter-dan-surat-lamaran-kerja
Contoh Cover Letter

2. Contoh Surat Lamaran Kerja

perbedaan-cover-letter-dan-surat-lamaran-kerja
Contoh Surat Lamaran Kerja

Cari kerja di CakeResume dan temukan pekerjaan impian mu sekarang! 🎉

Kesimpulan

  • Surat lamaran kerja adalah surat pengantar yang ditulis oleh pelamar untuk melamar lowongan pekerjaan ke sebuah instansi atau perusahaan. 
  • Sedangkan cover letter adalah surat pengantar CV yang berisi rangkuman singkat mengenai pengalaman profesional, keterampilan, latar belakang pendidikan, dan tujuan kamu mengirimkan surat.
  • Perbedaan cover letter dan surat lamaran dapat dilihat dari format penulisan dan fokus dari informasi yang disampaikan. Surat lamaran kerja memiliki format lebih formal dan berisikan riwayat pendidikan, informasi pribadi, dan pengalaman kerja yang ringkas dari pelamar. 
  • Cover letter lebih menekankan untuk menunjukkan motivasi, keunikan, kemampuan dan kualifikasi diri seorang pelamar yang relevan dengan pekerjaan dan perusahaan yang dituju.

Tidak hanya CV maker gratis, CakeResume adalah situs lowongan kerja terpercaya dan transparan. Kamu bisa mencari pekerjaan impian kamu dari berbagai perusahaan berkualitas dan ternama. Yuk, buat CV online gratis, portofolio kerja, dan lamar kerja di website pencari kerja atau aplikasi cari kerja CakeResume.

--- Ditulis Oleh Christy Angestu ---

Resume Builder

Build your resume only in minutes!

More Articles you might be interested in

Latest relevant articles
Interview Skills
Apr 12th 2024

5 Cara Menjawab Berapa Gaji yang Anda Inginkan dalam Interview!

Ditanya "Berapa gaji yang Anda inginkan" saat interview? Kamu dapat menjawab dengan estimasi gaji dan alasanmu seperti “Di pekerjaan saya sebelumnya, saya menerima rata-rata gaji X juta sampai X juta dari fresh graduate hingga...